
Jakarta, Indonesia — Indonesia Dispute Board dan Asian International Dispute Resolution Association (AIDRA) resmi mengumumkan penyelenggaraan Nusantara Alternative Dispute Resolution Awards 2026, sebuah ajang penghargaan bergengsi bagi para praktisi penyelesaian sengketa di Indonesia. Acara ini akan berlangsung pada 16–17 April 2026 di Jakarta, Indonesia.
Agenda besar ini mencakup lima kategori utama penghargaan, yaitu:
- Indonesia Mediator Awards 2026
- Indonesia Adjudicator Awards 2026
- Indonesia Conciliator Awards 2026
- Indonesia Arbitrator Awards 2026
- Indonesia Dispute Board Practitioner Awards 2026
Selain kategori utama, acara ini juga menghadirkan berbagai subkategori penghargaan yang mencerminkan keragaman profesi dan spesialisasi di bidang Alternative Dispute Resolution (ADR). Beberapa di antaranya mencakup:
- General Mediator Awards
- Sharia Mediator Awards
- Medical Mediator Awards
- Oil and Gas Mediator Awards
- Maritime Mediator Awards
- Mining Mediator Awards
- Public Service Mediator Awards
- Banking Mediator Awards
- Insurance Mediator Awards
- Consumer Mediator Awards
- Intellectual Property Mediator Awards
- Property Mediator Awards
- Restorative Justice Mediator Awards, dan masih banyak lagi.
Melalui penghargaan ini, penyelenggara berharap dapat memberikan apresiasi kepada para mediator, arbiter, konsiliator, adjudicator, dan praktisi dispute board yang telah berkontribusi dalam pengembangan penyelesaian sengketa secara profesional, efektif, dan berintegritas di Indonesia.
Puncak acara akan digelar pada 17 April 2026, di mana seluruh penghargaan akan diumumkan dalam Awards Ceremony yang dirancang sebagai malam apresiasi sekaligus pertemuan para profesional ADR dari berbagai sektor.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran, sponsorship, atau pertanyaan lain, calon peserta dan tamu undangan dapat menghubungi kontak resmi panitia melalui Norma: 0896-6919-8131.
Acara ini diharapkan menjadi momentum penting dalam meningkatkan kualitas dan pengakuan profesi penyelesaian sengketa di tingkat nasional maupun internasional.
